Vhendy_Berg Adventure sayap kiri

Vhendy_Berg Adventure sayap kiri

Minggu, 25 Mei 2014

Apa Nama Generasi kita ini ?


Kita adalah generasi yang lahir ditengah 2 era yang sedang berkecamuk kalah itu. Ya ! kita yang lahir pada tahun 1990-1993. Kita adalah generasi yang tidak dilahirkan ditengah pemerintahan rezim orde Lama, tapi kita adalah generasi yang dalam kurung waktu 8 tahun terakhir merasakan Rezim orde baru, dan generasi yang berada pada usia anak-anak kala reformasi terjadi di Tanah Air ini.


Kitalah Generasi itu, generasi yang kini mempelajari setiap pasca penting dalam sejarah Republik ini.  Mulai dari pasca kemerdekaan-Rezim Orde Lama-Rezim Orde Baru, hingga Reformasi saat ini.


Saya tidak bisa memberi nama  apa generasi kita ini. Tapi yang terpenting  apakah kita akan menambah satu fase lagi dari setiap fase yang dilalui di masa itu ? perubahan seperti apakah itu ?

saya merindukan sebuah perubahan yang benar-benar dikatakan perubahan. Tidak seperti era sebelumnya, karena era yang lama itu tak menunjukan adanya perubahan yang sesungguhnya seperti yang diharapkan mereka yang membuat perubahan di kala itu. Era yang lama itu seperti sebuah makalah yang berganti cover depan, tapi isinya  tak banyak diubah. 

Jika kemudian generasi ini bisa membuat perubahan bangsa ini ke arah yang lebih baik, maka sejarah perubahan di era yang lama diatas adalah pengalaman kita untuk kemudian tak diulangi kembali. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar